Penerapan Model Pembelajaran Quiz Team untuk Meningkatkan Minat dan Pemahaman Konsep Matematika Siswa

Authors

  • Aena Yazul Izzati Fakultas Sains, Teknik dan Terapan, Universitas Pendidikan Mandalika
  • Sanapiah Sanapiah Fakultas Sains, Teknik dan Terapan, Universitas Pendidikan Mandalika
  • Eliska Juliangkary Fakultas Sains, Teknik dan Terapan, Universitas Pendidikan Mandalika

DOI:

https://doi.org/10.53299/jagomipa.v4i1.432

Keywords:

Quiz team, Minat belajar, Pemahaman konsep

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi efektivitas penerapan model pembelajaran Quiz Team dalam meningkatkan minat belajar matematika dan pemahaman konsep materi barisan dan deret aritmatika siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Lembar. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru matematika kelas XI MIPA 1 di SMAN 1 Lembar, ditemukan beberapa permasalahan, yaitu: 1) minat siswa terhadap pembelajaran matematika masih sangat rendah, dan 2) pemahaman siswa terhadap konsep materi barisan dan deret aritmatika juga kurang memadai. Salah satu model pembelajaran yang dianggap efektif dalam meningkatkan minat dan pemahaman konsep adalah model pembelajaran Quiz Team. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan subjek penelitian sebanyak 31 siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Lembar pada tahun ajaran 2023/2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I, persentase ketuntasan klasikal minat belajar matematika siswa mencapai 60,48% dengan kategori sedang, dan meningkat pada siklus II menjadi 76,69% dengan kategori tinggi, yang telah mencapai ketuntasan klasikal minimal 70%. Sementara itu, hasil evaluasi pemahaman konsep menunjukkan ketuntasan klasikal pada siklus I mencapai 46,43% dengan kategori cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi 73,33% dengan kategori tinggi, meskipun belum mencapai ketuntasan klasikal secara keseluruhan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Quiz Team terbukti efektif dalam meningkatkan minat belajar matematika dan pemahaman konsep materi barisan dan deret aritmatika pada siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Lembar. Peningkatan yang signifikan pada kedua variabel tersebut menunjukkan bahwa model ini dapat dijadikan alternatif metode pembelajaran untuk meningkatkan kualitas pendidikan matematika di sekolah.

References

Adhani, D. N., & Hanifah, N. (2017). Meningkatkan kreativitas anak melalui kegiatan bermain warna (Penelitian Tindakan Kelas pada anak kelompok B di RA Muslimat NU 107 Khodijah Kramat Duduksampeyan). Jurnal PG-PAUD Trunojoyo: Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Anak Usia Dini, 4(1), 64–75.

Amallia, N., & Unaenah, E. (2018). Analisis Kesulitan Belajar Matematika Pada Siswa. Attadib Journal of Elemetary Education, 3(2), 123–133. https://jurnalfai-uikabogor.org/index.php/attadib/article/view/414

Ardiansyah, M. (2022). Efektivitas Penggunaan Platform Quizizz dalam Meningkatkan Minat dan Pemahaman Konsep Matematika. SAP (Susunan Artikel Pendidikan), 6(3), 417–423. https://doi.org/10.30998/sap.v6i3.9892

Ardila, A., & Hartanto, S. (2017). Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Rendahnya Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Matematik. PYTHAGORAS: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 6(2), 175–186.

Cintia, N. I., Kristin, F., & Anugraheni, I. (2018). Penerapan model pembelajaran discovery learning untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar siswa. Perspektif Ilmu Pendidikan, 32(1), 67–75.

Harahap, H. S., & Juyanti, E. (2023). Pengaruh Model Pembelajran Team Quiz dan Media Berbasis ICT untuk Meningkatkan Minat Belajar Matematika Siswa. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 7(2), 1153–1166. https://doi.org/10.31004/cendekia.v7i2.2100

Kamarullah, K. (2017). Pendidikan Matematika Di Sekolah Kita. Al Khawarizmi: Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Matematika, 1(1), 21. https://doi.org/10.22373/jppm.v1i1.1729

Machali, I. (2022). Bagaimana Melakukan Penelitian Tindakan Kelas Bagi Guru. IJAR, 1(2).

Maesaroh, S. (2013). Peranan metode pembelajaran terhadap minat dan prestasi belajar pendidikan agama Islam. Jurnal Kependidikan, 1(1), 150–168.

Maisaroh, M., & Rostrieningsih, R. (2010). Peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode pembelajaran active learning tipe quiz team pada mata pelajaran keterampilan dasar komunikasi di SMK Negeri 1 Bogor. Jurnal Ekonomi Dan Pendidikan, 7(2), 17197.

Mardianti, I. E. (2018). Penggunaan Model TQ (Team Quiz) dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas VII SMPN 1 Trimurjo Tahun Pelajaran 2017/2018. IAIN Metro.

Minawati, M. (2020). Potensi Penerapan Nilai-Nilai Budaya Lokal Pada Pembelajaran Matematika Di Sekolah Dasar. Jurnal Math-UMB. EDU, 7(2).

Ningsih, S. (2019). Perbedaan Kemampuan Pemahaman Konsep Dan Representasi Matematis Siswa Yang Diajar Dengan Model Pembelajaran Learning Cycle Dan Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Divisions (Stad) Di Man 1 Medan T.P. 2018/2019. Rabit : Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Univrab, 1(1), 2019.

Novitasari, D. (2016). Pengaruh Penggunaan Multimedia Interaktif Terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa. FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika Dan Matematika, 2(2), 8. https://doi.org/10.24853/fbc.2.2.8-18

Nur, N., Rusli, R., & Dassa, A. (2018). Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika pada Materi Barisan dan Deret Aritmatika. Issues in Mathematics Education (IMED), 2(1), 43–48.

Nurdiansyah, N. M., Arief, A., Agustin, F. R., Hudriyah, H., Muassomah, M., & Mustofa, S. (2021). Education reconstruction: a collaboration of Quiz Team and Kahoot methods in learning Arabic. Komposisi, 22(2), 93–106.

Nurhayanti, H., Hendar, H., & Wulandari, W. (2021). Meningkatkan Pemahaman Siswa Pada Mata Pelajaran Matematika Mengenai Pengenalan Konsep Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK) Dengan Menggunakan Media Dakon Bilangan. Jurnal Tahsinia, 2(2), 180–189.

Nurwahidah. (2022). Evektifitas metode pembelajaran active learning tipe quiz team dalam meningkatkan minat dan pasrtisipasi siswa dalam pembelajaran matematika kelas VIII Mts Darul Hikmah Lenggo-lenggo.

Presented, T., Education, M., Program, S., Purwokerto, I. S., Fulfillment, P., Degree, U., By, M. E., & Nim, I. (2019). The Influence Of Quiz Team Learning Model On Student Learning Achievement In The 1 St Grade Of Mts Muhammadiyah Purwokerto Study Program Of Mathematics Education Faculty Of Tarbiyah And Teacher Education State Institute On Islamic Studies.

Putri, B. B. amallia, Muslim, A., & Bintaro, T. Y. (2019). Analisis Faktor Rendahnya Minat Belajar Matematika Siswa Kelas V Di Sd Negeri 4 Gumiwang. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 5(2), 68–74. https://doi.org/10.31949/educatio.v5i2.14

Rumeon, siti saharia. (2021). Upaya Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Siswa Dalam Pembelajaran Matematika Melalui Strategi Learning With Quiz Team. 6.

Tiowati, S. (2019). Pengaruh Penerapan Strategi Quiz Team Pembelajaran Tematik Siswa Kelas Iv Min Skripsi Disusun Oleh : Sulis Tiowati Kata Kunci : Strategi Quiz team , Minat belajar , Hasil belajar.

Umbaryati. (2021). Pentingnya LKPD pada Pendekatan Scientific Pembelajaran Matematika Pentingnya LKPD pada Pendekatan Scientific Pembelajaran Matematika Umbaryati. Prisma, 218–221.

Yuliyanto, E., Hidayah, F. F., Istyastono, E. P., & Wijoyo, Y. (2018). Analisis Refleksi pada Pembelajaran: Review Reasearch. Seminar Nasional Edusaintek, 30–36. https://jurnal.unimus.ac.id/index.php/psn12012010/article/view/4077

Downloads

Published

2024-06-23

How to Cite

Izzati, A. Y., Sanapiah, S., & Juliangkary, E. (2024). Penerapan Model Pembelajaran Quiz Team untuk Meningkatkan Minat dan Pemahaman Konsep Matematika Siswa . JagoMIPA: Jurnal Pendidikan Matematika Dan IPA, 4(1), 105–112. https://doi.org/10.53299/jagomipa.v4i1.432